Angel kan sudah janji mau ngepos tutorial! dan inilah tutorialnya~ Di pos ini aku udah pernah ngepos tutorial memasang musik pada blog. Tapi, itu caranya pake youtube, kalau kali ini, caranya pakai Soundcloud. By the way, aku minta maaf karena baru ngepos sekarang! sebenarnya, aku pengen ngepos ini di hari Rabu. Tapiiii, beberapa hari yang lalu itu susah sinyal! -__-" . Makanya aku baru ngepos sekarang! sekali lagi aku minta maaf ya ;_; . Sebenarnya alasannya gak cuma itu sih;v (yg jelas bukan males:V) . Eh ceritanya ntar aja okay? soalnya pos ini tentang tutorial bukan curcol (curhat colongan) *emang curhat bisa dicolong ya?* #auto_dihujat . Ya udah langsung aja deh >,<
Ikuti langkah-langkahnya ya!
1. Pertama, buka https://soundcloud.com/
2. Lalu, kalian akan menemukan kotak pencarian seperti berikut
3. Habis itu, kalian ketikkan saja judul lagu yang kalian inginkan, misalnya, nih, aku ketikkan "Hikaru Nara"
4. Nah, setelah itu akan muncul tampilan seperti berikut
5. Lalu, klik tombol Share yang berada di bagian bawah track tsb
6. Setelah itu, akan muncul tampilan sebagai berikut. Klik Embed ya!
7. Setelah klik Embed, akan muncul tampilan sebagai berikut. Copy aja code nya ya! Oh iya, kalau mau mengatur warna dan ukuran music boxnya, silahkan atur di bagian options.
8. Setelah itu, buka Blogger
9. Pilih menu Tata Letak
10. Klik "Tambahkan Gadget" . Aku sarankan di bagian sidebar saja. Tapi terserah kalian sih:P . Mau di footer juga boleh.
11. Pilih Gadget HTML/Javascript
12. Paste code yang sudah kalian copy
13. Simpan!
Nah, sudah selesai! semoga tutorial ini bermanfaat bagi kalian semua! Kalau kalian suka blogku, jangan lupa follow yach! :D .Oh iya, kalau kalian mau repost, izin dulu di komentar atau di cbox dan sertakan credit (namaku dan link blogku) di pos kalian. Oke, sekian pos dariku. Sekian dan terima kasih:)





Tidak ada komentar:
Posting Komentar
1. Jangan gunakan kata-kata kotor atau porno!
2. Jangan mempromosikan barang di komentar!
3. Komentar harus berhubungan dengan pos!